Sedang bingung mencari
Alat Percetakan? Tapi, alat percetakan ada apa saja sih! yuk simak ulasan berikut ini.
Ketika kita ingin membangun suatu bisnis, pasti yang ada di benak kita pertama kali adalah, apa saja alat yang di butuhkan untuk menjalankan bisnis tersebut. Tapi, alat percetakan ada apa saja sih!
Sama halnya dengan
bisnis digital printing, ada beberapa alat yang harus kita persiapkan untuk memulai usaha digital printing sendiri. Tanpa adanya alat tersebut, kita tidak akan pernah bisa mulai menjalankan bisnis. Alat alat percetakan atau investasi yang di butuhkan untuk membuka usaha digital printing antara lain :
Mesin digital printing

Sudah pasti kita membutuhkan mesin printing terlebih dahulu, tetapi jangan asal memilih mesin digital printing. mengapa? karena ada banyak faktor, contohnya, keterbatasan dana. sebagai seseorang yang baru akan memulai bisnis usaha digital printing, pasti modal yang menjadi masalah utama. karena itu jangan asal membeli mesin digital murah, karena semuanya akan kembali lagi ke dalam perhitungan perkiraan orderan. contohnya begini, apakah mesin murah tersebut kecepatan cetaknya lebih bagus? resolusi cetaknya lebih bagus? dan lain sebagainya. maka lebih baik anda memilih mesin digital printing yang sedikit lebih mahal tetapi semua hal tersebut sudah terjamin. tetapi jika memang masih benar-benar baru dan hanya memiliki sedikit orderan perhari, maka mesin digital printing murah bisa menjadi solusi, sementara mengembangkan bisnis anda. walaupun perbedaanya sedikit, namun dengan mesin digital printing yang kami miliki dengan harga yang murah pun, tetap dapat menghasilkan hasil cetak yang tajam.
bahan atau
media digital printing
tidak semua mesin digital printing dapat menggunakan media yang sama, dari jenis hingga ukuran ketebalan semua berbeda-beda. umumnya untuk membuat
spanduk atau baliho, biasanya menggunakan media front lite. jenis media ini memiliki dua tipe model yaitu, doff dan glossy. bila digunakan dari merek yang berbeda dengan gramasi atau ketebalan yang berbeda hal itu bisa mempengaruhi kualitas cetak dan daya tahannya.
Tinta
untuk mencetak pastilah membutuhkan tinta, kebutuhan tinta bukan hanya sekedar untuk mencetak bahan, anda harus lebih memperhatikannya lebih dalam. terutama terhadap dampak yang ditimbulkan tinta terhadap print head. mengapa demikian? sebab banyak print head diluaran sana yang bersifat sensitif. jika salah memilih tinta, anda hanya akan memperpendek usia
print head. lebih baik anda bertanya sebelum membeli print head, untuk print head jenis ini atau mesin digital printing ini menggunakan jenis tinta yang seperti apa ya?
mesin seaming
mesin seaming sendiri digunakan untuk merekatkan atau menyambungkan banner agar menjadi lebih besar. seperti baliho, billboard dan sejenisnya dengan ukuran yang sangat besar.
Ring mata ayam & alat press
peralatan ini hanyalah pelengkap, namun keberadaanya sendiri sangat penting untuk bisnis anda.
Ruangan
untuk memulai usaha digital printing perlu memperhatikan ketiga hal ini yaitu perhatikan ukuran ruangan, suhu ruangan, dan listrik di ruangan. ketiga hal tersebut wajib disediakan sebaik mungkin, karena semua itu sangat berhubungan dalam kelangsungan operasional kerja serta kinerja dari mesin digital printing tersebut.
AC (Pendingin ruangan)
kehadiran pendingin ruangan ini wajib adanya, sesuai dengan point diatas.
Stabilizer
alat ini penting untuk anda, karena bila tegangan listrik di tempat anda sering naik turun alat ini akan sangat berguna untuk mencegah hal yang tidak di inginkan.
UPS
alat ini masih berhubungan dengan kelistrikan. jangan kan listri mati, tegangan listri naik turun saja sudah berbahaya untuk mesin, apalagi mesin anda sering mendapatkan mati listrik secara mendadak, hal ini sangat-sangat berbahaya yang dapat menimbulkan kerusakan mesin anda.
komputer 1 unit khusus mesin
Untuk peng oprasian mesin, di butuhkan minimal 1 unit komputer atau laptop, dengan spesifikasi minimal yaitu (Prosesor Core i-3, lebih tinggi lebih bagus, dan memory atau RAM yang besar, minimal 2 G, lebih besra lebih bagus). Hal ini terkait dengan kinerja software RIP anda dalam merender atau memproses file untuk cetak.
Software design
Sudah pasti sangat butuh ini, karena produk yang kita hasilkan berhubungan dengan desain, bila anda menyediakan jasa desain sendiri, maka sediakan lah software pengolah gambar seperti (Adobe Photoshop, Adobe Indisign, atau Corel Draw).
Orang design
Bila anda menginginkan kualitas sebagai pembeda antara usaha digital printing anda dengan orang lain, maka hadirkanlah kualitas tersebut dari seluruh aspek, salah satunya adalah tenaga kerja yang profesional, makhir, yang dapat menghasilkan design yang indah, bagus dan elegan. Dengan add value atau nilai tambah yang anda berikan ini, akan sangat mungkin anda akan mudah mendapatkan pelanggan tetap.
Operator
Tenaga kerja yang meng oprasikan mesin secara langsung haru anda pilih orang yang teliti, bertanggung jawab dan mengerti tentang peng oprasian mesin itu sendiri. Karena, bila oprator orang yang jorok, dalam artian tidak teliti dalam bekerja, tidak bertanggung jawab terhadap mesin misalkan habis menggunakan mesin, mesin tidak di bersihkan dsb, ini dapat memperpendek usia mesin itu sendiri.